
Purbalingga – Program TNI Manunggal membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap I di Purbalingga dipusatkan di Desa Karangnangka, kecamatan Bukateja. TMMD akan berlangsung tanggal 8 Juni hingga 28 Juni 2010. Pelaksanaan TMMD dibuka oleh Komandan Kodim 0702 Letkol Inf Dwi Kuryanto, Selasa (8/6) di lapangan desa Karangnangka, Bukateja. Ikut hadir dalam acara pembukaan Wakil Bupati Drs H Heru Sudjatmoko, M.Si, dan sejumlah pejabat Muspida Purbalingga.
Perwira proyek TMMD Sengkuyung I kapten Arm Herlan Supriyanto mengatakan, kegiatan TMMD kali ini dengan sasaran fisik pengerasan jalan 1,083 x 3 meter, perbaikan 2 buah gorong-gorong, pembuatan gorong-gorong 2 buah, pelebaran jembatan 2,5 x 4 x 1,5 meter, pembangunan sayap jembatan 0,40 x 0,30 x 1 x 20 meter, dan pembangunan talud 0,40 x 0,30 x 1,5 x 150 meter.
”Selain kegiatan fisik, TMMD juga melaksanakan sejumlah kegiatan non fisik seperti penyuluhan kesadaran bela negara, kamtibmas, hukum, dan penyuluhan kesejahteraan masyarakat,” kata Herlan Supriyanto.

Dikatakan Herlan, manfaat TMMD kali ini dimaksudkan untuk membuka jalan alternatif, memperlancar arus lalu lintas, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, meningkatkan peran masyarakat dan meningkatkan kesadaran bela negara serta cinta tanah air. ”TMMD Sengkuyung I melibatkan 165 orang yang berasal dari unsur TNI, Polri, Korpri, Hansip/Wanra, organisasi kemasyarakatan, dan masyarakat desa,” kata Herlan Supriyanto. (BNC/tgr)


Leave a Reply